Dewasa ini,
desain grafis bukan hanya kebutuhan kalangan kelas professional saja. Tak hanya
UMKM saja yang butuh edit foto untuk keperluan promosi, Anda juga bisa
menggunakan aplikasi photoshop untuk mengedit foto tertentu. Sebelum diunggah
ke akun media sosial atau menjadi bahan pembuatan video, Anda bisa melakukan
pengeditan. Salah satu edit foto yang sering dilakukan adalah hapus background pada aplikasi Photoshop.
Menghapus Background Pada Photoshop
Apakah Anda
editor pemula yang masih belum tahu tentang fungsi tool di Photoshop? Simak cara singkat berikut!
1.
Menggunakan Background Eraser Tool
Langkah mudah
yang bisa Anda coba pertama kali adalah menggunakan Eraser Tool sebagai berikut:
-
Masukkan
foto yang hendak dihapus bagian latar ke dalam aplikasi Photoshop dan pilih
menu Background Eraser Tool di menu Tools.
-
Gunakan
kursor tombol ‘+’ yang berfungsi untuk hapus
background foto tersebut.
-
Perlu
ketelitian dalam melakukan edit foto menggunakan kursor ini. Jika sudah
selesai, Anda bisa langsung menyimpan foto yang telah diedit ke dalam file PNG.
2.
Menggunakan Magic Wand Tool
Cara kedua
yang bisa Anda coba dalam menghapus latar foto adalah Magic Wand Tool. Simak langkah-langkah sederhana berikut ini!
-
Buka
foto yang hendak Anda edit dan pilih Magic
Wand Tool di aplikasi Adobe Photoshop.
-
Foto
yang hendak Anda hilangkan background
akan terseleksi objek secara otomatis.
-
Kalau
pengerjaan dirasa kurang rapi, Anda bisa menggunakan Quick Selection Tool untuk menambahkan atau mengurangi seleksi.
-
Tekan
delete atau CTRL+D pada keyboard dan simpan hasil pengeditan ke
dalam file bentuk PNG.
3.
Menggunakan Select and Mask
Berikut langkah
hapus background foto menggunakan Pen
Tools yang ada di Photoshop:
-
Buka
foto di aplikasi Photoshop, lalu seleksi menggunakan Pen Tools dengan jarak antara objek dan garis sekitar 1-2
sentimeter.
-
Klik
mouse kanan, pilih menu Make Selection
dan klik OK.
-
Langkah
selanjutnya memilih Select and Mask
pada opsi Selection Tool.
-
Jika
sudah muncul tampilan baru, klik Refine Edge Brush Tool.
-
Pada
opsi View, pilih Overlay dan hapus tepian yang diberi jarak 1-2 centimeter tadi.
-
Jika
tepian sudah terseleksi, klik OK dan tampilan akan kembali ke menu Photoshop.
-
Gunakan
CTRL+J untuk menyalin layer background
dan nonaktifkan layer background agar tampilan foto baru tanpa background bisa berhasil.
-
Simpan
foto yang telah diedit dalam bentuk file
PNG.
4.
Menggunakan Blending Options
-
Masuk
ke Adobe Photoshop, masukkan foto dan salin foto menggunakan CTRL+J.
-
Nonaktifkan
mata layer background, lalu klik dua
pada layer selain layar yang dinonaktifkan mata.
-
Pilih
opsi Blending Options, masuk ke Blend if untuk menyamakan warna dengan
latar warna background.
-
Hilangkan
latar warna pada objek dengan menarik panah pada This Layer.
-
Haluskan
gambar yang Anda edit dengan mengetik tombol ALT dan tarik panah pada This Layer.
-
Hapus
latar foto sudah berhasil dan Anda bisa menyimpan file baru dalam bentuk PNG.